Smartphone besutan microsot berbasis Windows, Nokia Lumia 520 dijual oleh Microsoft di eBay seharga USD29 atau sekira Rp369 ribu. Ponsel yang ditujukan khusus untuk kalangan menengah itu di diskon sebesar 70 persen oleh Microsoft dari harga yang tertera di list.
Dilansir laman PhoneArena, Senin (16/2/2015), lebih dari 8.000 unit telah terjual. Sementara itu Lumia 520 sendiri berjalan pada sistem operasi Windows Phone 8.1. Sedangkan Joe Belfiore, Vice President, Operating Systems Group Microsoft mengatakan bahwa raksasa software itu sedang mencari cara untuk membuat beberapa fitur dari Windows 10 berjalan pada model Lumia dengan harga lebih rendah.
Sementara itu, Nokia Lumia 520 datang dengan bentang layar seluas 4 inci beresolusi 480 x 800. Kemudian pada bagian dalamnya, handset ini menggunakan dual-core Snapdragon S4 Plus dengan kecepatan 1GHz dan GPU Andreno 305 dipercayakan untuk menangani permasalahan grafis. Selain itu, akan ada kapasitas RAM 512 dan storage 8GB.
Media penyimpanan bisa diekspansi menggunakan microSD hingga 64GB. Di sisi lain, handset ini juga akan memiliki kemampuan tembak foto beresolusi 5MP pada bagian belakang. Sementara untuk daya tahan hidup baterai, handsetini memiliki kapasitas baterai sebesar 1.430mAh.