Binatang ini memang berbeda dengan umumnya. Mereka hidup tanpa kaki asli akibat kecelakaan & tindak kejahatan.
©Reuters
Oscar, seekor kucing tengah berdiri dengan kaki palsu pada bagian belakang. Oscar bisa berjalan lagi setelah dilengkapi dengan kaki palsu yang diberikan oleh ahli bedah hewan Noel Fitzpatrick dengan menggunakan teknik yang dikembangkan oleh tim University College London.
Seekor gajah perempuan bernama Motala berlatih berjalan untuk mencoba kaki palsu di Rumah Sakit Gajah di Lampang, Bangkok, Thailand pada 16 Agustus 2009. Kaki kiri depan gajah berusia 48 tahun itu telah cacat setelah menginjak ranjau di perbatasan Myanmar-Thailand 10 tahun yang lalu.
Seekor anjing bernama Pay de Limon tengah berlari dengan dua kaki depan palsu di penampungan penyelamatan Milagros Caninos, Meksikoo pada 29 Agustus 2012. Kaki Pay dipotong oleh anggota geng narkoba di negara bagian Zacatecas sebagai kelinci percobaan saat berlatih memotong jari dari orang yang diculik. Warga menemukan Limon dalam bak sampah dalam kondisi sudah tak berkaki. Sekarang Pay sudah dapat berjalan berkat kaki palsu yang dibuat di OrthoPets di Denver, AS
©Reuters
Kuda India bernama "Macho" saat menikmati makan di Bombay, India pada 26 Juni 2003. Dokter mengamputasi kaki kanan depan Macho dan memberinya plester setelah binatang ini ditemukan di pinggir jalan raya dalam keadaan terluka parah.
Hoppa, seekor anjing berusia 4 tahun yang lahir tanpa kaki depan tengah berjalan dengan kaki palsu di luar Tel Aviv, Israel pada 28 Februari 2010.
sumber : merdeka.com
©Reuters
Oscar, seekor kucing tengah berdiri dengan kaki palsu pada bagian belakang. Oscar bisa berjalan lagi setelah dilengkapi dengan kaki palsu yang diberikan oleh ahli bedah hewan Noel Fitzpatrick dengan menggunakan teknik yang dikembangkan oleh tim University College London.
Seekor gajah perempuan bernama Motala berlatih berjalan untuk mencoba kaki palsu di Rumah Sakit Gajah di Lampang, Bangkok, Thailand pada 16 Agustus 2009. Kaki kiri depan gajah berusia 48 tahun itu telah cacat setelah menginjak ranjau di perbatasan Myanmar-Thailand 10 tahun yang lalu.
Seekor anjing bernama Pay de Limon tengah berlari dengan dua kaki depan palsu di penampungan penyelamatan Milagros Caninos, Meksikoo pada 29 Agustus 2012. Kaki Pay dipotong oleh anggota geng narkoba di negara bagian Zacatecas sebagai kelinci percobaan saat berlatih memotong jari dari orang yang diculik. Warga menemukan Limon dalam bak sampah dalam kondisi sudah tak berkaki. Sekarang Pay sudah dapat berjalan berkat kaki palsu yang dibuat di OrthoPets di Denver, AS
©Reuters
Kuda India bernama "Macho" saat menikmati makan di Bombay, India pada 26 Juni 2003. Dokter mengamputasi kaki kanan depan Macho dan memberinya plester setelah binatang ini ditemukan di pinggir jalan raya dalam keadaan terluka parah.
Hoppa, seekor anjing berusia 4 tahun yang lahir tanpa kaki depan tengah berjalan dengan kaki palsu di luar Tel Aviv, Israel pada 28 Februari 2010.
sumber : merdeka.com
Tags
Unik