5 Jurus Sakti Taklukkan Pria Pemalu


Pria yang Anda takir terkesan malu-malu mengakui cintanya pada Anda? Kenapa tak menjadi inisiator dan membuatnya tergugah untuk mengakui perasaannya terhadap Anda. Apa saja triknya?

Tidak semua pria bersikap macho pada wanita ketika mengungkapkan perasaannya. Sifat pemalu kerap menggerogoti nyali mereka untuk berkata tentang cintanya. Ketimbang menunggunya berlama-lama, lebih baik melakukan inisiatif yang bisa menggugahnya mengakui tentang isi hatinya. Toh, dia pun sebenarnya memiliki perasaan yang sama dengan Anda.

Namun, mengingat sifat mereka yang cenderung pemalu tersebut, tentu sangat sulit untuk mengeluarkan kata-kata dan mengakui perasaannya pada Anda. Perlu kesabaran dan pengertian ekstrem dalam menghadapinya.

Tapi berlama-lama sabar dengan sikapnya yang tak terang-terangan mengakui perasaannya pada Anda, tentu sangat tidak nyaman. Tapi memilih untuk mengakui terang-terangan bahwa Anda menyukainya pun bukan pilihan terbaik.

Lantas, apa yang harus Anda lakukan agar dia bertindak macho dengan perasannya. Beberapa sikap ini bisa menjadi panduan Anda, seperti dilansir Times of India.


Bersikap inisiatif

Karena dia adalah tipe pemalu, maka dia tidak mungkin memulai percakapan dengan Anda. Oleh karena itu, tanggung jawab tentu terletak di bahu Anda. Jadilah seseorang yang percaya diri dan memulai lebih dulu pembicaraan atau tindakan yang membuat Anda merasa relevan berhubungan dengannya. Upayakan terus tindakan tersebut dilakukan dengan kontinyu.


Katakan padanya meski ketika dia tidak bertanya sekalipun

Jika kencan pertama saja dia sudah menunjukkan rasa malunya, maka tidak mungkin dia akan menggulirkan pertanyaan tentang diri Anda padanya. Oleh karena itu, pilihan terbaik Anda adalah memulai percakapan dan berbicara tentang diri Anda padanya atau berusaha mencari topik umum yang membuatnya tertarik untuk ikut terlibat di dalamnya.


Berikan perhatian lebih

Jika rasa malu membuatnya merasa tidak nyaman di tengah keramaian, pilihlah tempat yang agak sepi untuk membuatnya merasa nyaman. Pergilah ke kafe atau restoran yang tidak terlalu sesak dan hindarilah tempat-tempat seperti mal, bioskop atau area berbelanja. Setelah beberapa kali kencan, cobalah untuk membawanya keluar dengan sekelompok teman Anda. Di tempat tersebut, biarkan dia berkomunikasi dengan teman-teman Anda sementara Anda sejenak meninggalkannya. Namun, pastikan terlebih dulu bahwa dia mengenal minimal dua orang dari teman-teman Anda, sehingga dia merasa nyaman ketika Anda meninggalkannya.


Bersikap tenang

Jangan biarkan sifat malunya tersebut mengganggu Anda dan merusak kencan yang sedang berjalan. Karenanya, menerima diri dia apa adanya adalah sebuah solusi terbaik. Jangan menunjukkan reaksi keras ketika dia tidak menunjukkan antusiasme yang sama seperti yang Anda lakukan untuk hal-hal tertentu. Ingat ketika dia bersikap malu, biarkan dirinya nyaman dengan sikapnya tersebut. Cobalah untuk menggulirkan topik favoritnya sehingga dia menjadi antusias.


Ajukan pertanyaan dengan tepat

Ketika berbicara dengannya, jangan pernah ajukan pertanyaan yang hanya membutuhkan jawaban ya atau tidak. Percakapan ini hanya akan meminimkan dialog yang terjadi antara Anda dan dia. Buatkah pertanyaan yang membutuhkan kelengkapan informasi, sehingga menggugahnya untuk menceritakan lebih banyak tentang sesuatu hal. Ini adalah trik untuk membuatnya berbicara lebih banyak.



sumber : Msn News

Post a Comment


Previous Post Next Post

Contact Form