Posts

Showing posts from April, 2014

Sering Pijat Bisa Kena Serangan Jantung

Image
Ketika anda biasanya merasa terlalu capek dan stres, hal paling enak untuk dilakukan adalah dipijat. Pijat dapat melancarkan peredaran darah sehingga organ tubuh pun dapat aktif bekerja. Tapi dibalik sensari rileks pijat, ternyata bisa berdampak buruk terhadap kesehatan. Berikut ini penuturan Dokter Hawin Nurdiana, M.Kes tentang akibat yang ditimbulkan bila terlalu sering dipijat : Minyak pijat, lotion atau minyak aromaterapi yang sering dipakai saat pijat bisa memicu reaksi alergi pada beberapa orang. Biasanya gula darah akan turun setelah dipijat. The University of Maryland Medical Center (UMMC) menyarankan agar penderita diabetes memeriksa gula darah sehabis pijat. Terapi pijat bisa berbahaya bagi mereka yang memiliki gumpalan darah dalam tubuh. Dengan pijat, gumpalan darah tersebut bisa berpindah tempat ke jantung atau otak yang menyebabkan sumbatan sehingga bisa terjadi serangan jantung dan stroke. ‪Jadi buat anda yang ingin dipijat, cara Idealnya bisa dilakukan seming...

12 Golongan Manusia Yang Akan Di Doakan Malaikat

Image
Malaikat berdasarkan wikipedia (Bahasa Arab: ملاءكة; transliterasi: Malaikah) adalah makhluk yang memiliki kekuatan-kekuatan yang patuh pada ketentuan dan perintah Allah. Iman kepada malaikat adalah bagian dari Rukun Iman. Iman kepada malaikat maksudnya adalah meyakini adanya malaikat, walaupun kita tidak dapat melihat mereka, dan bahwa mereka adalah salah satu makhluk ciptaan Allah. Allah menciptakan mereka dari cahaya. Mereka menyembah Allah dan selalu taat kepada-Nya, mereka tidak pernah berdosa. Tak seorang pun mengetahui jumlah pasti malaikat, hanya Allah saja yang mengetahui jumlahnya. Berikut 12 golongan manusia yang akan akan di doakan Malaikat sebagaimana dalam rilis Fp. Ust. Yusuf Mansyur berikut ini : 1. Orang yang tidur dalam keadaan bersuci "Barangsiapa yang tidur dalam keadaan suci, maka malaikat akan bersamanya di dalam pakaiannya. Dia tidak akan bangun hingga malaikat berdo'a: "Ya Allah, ampunilah hambamu si fulan karena tidur dalam keadaan ...

Bikin Malu, Caleg Gagal Minta Uang Kampanye Balik

Image
Tweeps dan Facebooker menertawai caleg kalah yang meminta kembali uang yang telah dibagikan kepada rakyat ketika kampanye. Di jejaring sosial Twitter, account @hendrik_zal geleng-geleng kepala mengetahui caleg kalah meminta uang kampanyenya kembali sama warga. “Ada-ada saja tingkah caleg gagal. Bikin malu saja,” kicaunya. Account @OlivePaulina menilai, para caleg kalah tidak dewasa dan tidak berjiwa besar, jika menuntut kerugian materi yang telah dikeluarkan. “Makanya jangan nyaleg kalau nggak siap. Rugi bandar ternyata kan,” kicaunya. Tweeps @arima_adim menyebut caleg yang menuntut uang kembali sebagai orang yang sakit jiwa. “Wah... wah... sudah mulai bermunculan ya orang-orang stres #gagal jadi caleg,” kicaunya. Ilustrasi. Dok. Joglosemar.co Tweeps @cuma_dalu mempertanyakan, bagaimana kalau yang disumbang caleg gagal berbentuk karpet mushola? “Kalau karpet mushola pun diambil lagi, berarti tuh caleg durhaka. Yang model seperti ini terinspirasi film “Preman In Lov...

Enda Ungu Band Meninggal Dunia Ternyata Hoax

Image
Pagi tadi, Jumat, 11 April 2014, Enda gitaris Ungu dikabarkan meninggal dalam kecelakaan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek di kawasan Cikarang. Kabar ini tersebar lewat broadcast message (BM) BlackBerry dan Twitter. Twitter Enda pun langsung penuh dengan ucapan belasungkawa. Semua pengirim ucapan itu tidak mengecek terlebih dahulu ihwal kebenaran informasi yang mereka terima. Tak berselang lama, Enda mengeluarkan klarifikasi bahwa berita itu bohong alias hoax. Sebuah broadcast massanger tentang salah satu personel Ungu, Enda. Ia dikabarkan meninggal dunia setelah mengalami kecelakaan di jalan tol Cikarang, Jawa Barat. "Inalilahi wainalilahi rojium, telah berduka cita atas meninggalnya musisi terbaik indonesia alm enda gitaris band ungu. Dikabarkan di tol cikarang enda, mengemudi dengan kecepatan 120km perjam menghantam mobil box yang berisikan majalah.. Kini tangis duka menyelimuti keluarga enda dan para personil ungu. Berikan doa untuk alm enda personil ungu," beg...

Red Devil Gagal Bendung Keperkasaan Bayern

Image
Bayern Munich melanjutkan misinya untuk mempertahankan gelar Liga Champions musim ini, usai menyingkirkan perlawanan Manchester United 3-1 (agregat 4-2) di leg kedua perempatfinal Liga Champions, Kamis 10 April dini hari WIB. Sempat dibuat frustasi di babak pertama dengan permainan bertahan Setan Merah. Akhirnya kedigdayaan Raksasa Bavarian mampu memberikan kemenangan di depan publiknya sendiri, Allianz Arena. Sekaligus memastikan diri lolos ke babak semifinal Liga Champions.  Strategi bertahan yang dilterapkan Manchester United, sukses membuat Bayern Munich frustasi. Setidaknya hingga babak pertama ini para pemainDie Roten masih belum bisa menjebol gawang Setan Merah yang dikawal David De Gea.  Laga dimulai dengan penguasaan bola yang dilakukan oleh tuan rumah. Namun pertahanan United masih terlihat kuat dalam membendung serangan yang dibangun dari sayap Bayern, yang dikomandoi oleh Frank Ribery dan Arjen Robben.  Sesekali United mencuri serangan melal...

Konsumsi Semangka Cara Paling Ampuh Atasi Serangan Jantung

Image
Semangka atau tembikai (Citrullus lanatus, suku ketimun-ketimunan atau Cucurbitaceae) adalah tanaman merambat yang berasal dari daerah setengah gurun di Afrika bagian selatan. Tanaman ini masih sekerabat dengan labu-labuan (Cucurbitaceae), melon (Cucumis melo) dan ketimun (Cucumis sativus). Semangka biasa dipanen buahnya untuk dimakan segar atau dibuat jus. Biji semangka yang dikeringkan dan disangrai juga dapat dimakan isinya (kotiledon) sebagai kuaci.  Semangka adalah buah yang menyegarkan dan bisa mencegah dehidrasi karena kandungan airnya yang cukup tinggi. Namun buah yang mengandung banyak air ini ternyata juga memiliki manfaat lain, terutama pada orang yang kelebihan berat badan. Sebuah penelitian terbaru mengungkap bahwa mengonsumsi semangka bisa mencegah serangan jantung pada orang yang kelebihan berat badan atau mengalami obesitas. Selain itu, buah ini juga diketahui bisa menurunkan tekanan darah pada orang gemuk, bahkan ketika mereka berada di cuaca yang dingin. Se...

Pemilik Tubuh Kurus Lebih Berisiko Bunuh Diri

Image
Tim peneliti dari St Michael’s Hospital di Toronto, Kanada menemukan, orang dewasa yang bertubuh kurus 1,8 kali lebih berisiko mengalami kematian dini daripada mereka yang berat badannya normal. Risiko yang sama hanya ditemukan 1,2 kali lebih tinggi pada orang obesitas. Pada orang gemuk, risikonya 1,3 kali lebih tinggi. Selama ini obesitas dianggap “sarang penyakit.” Orang-orang dengan berat badan berlebih disebut lebih rentan serangan jantung dan stroke, penyebab banyak kematian di dunia. Namun, hasil penelitian terbaru menyatakan sebaliknya. Orang-orang bertubuh kurus diketahui lebih rentan terhadap penyakit paru-paru dan jantung. Mereka juga rentan jatuh sehingga banyak luka karena massa otot yang kurang. Tak hanya itu, orang kurus juga lebih berisiko bunuh diri akibat penyakit mental seperti depresi seperti yang diberitakan laman Vivanews . Sementara itu penyakit yang banyak menghinggapi para pemilik berat badan berlebih hanya diabetes, jantung, hipertensi,...

Gempa 8 SR Guncang Cili, Waspada Tsunami Melanda Indonesia

Image
Gempa bumi berkekuatan 8 Skala Richter di kedalaman 10 kilometer Pantai Utara Cile atau 240 barat laut Bombay, India, pada pukul 06.46 WIB, Rabu (2/4/2014), menimbulkan tsunami setinggi 1,92 meter di pesisir Cile, Peru, Ekuador, Kolombia, Panama, Kosta Rika, dan Nikaragua. Gempa dan tsunami tersebut pun telah menimbulkan kerusakan dan korban jiwa. Indonesia Tsunami Early Warning Center (InaTEWS) di BMKG telah mengeluarkan peringatan dini tsunami yang akan melanda beberapa wilayah di Indonesia. Peringatan dikeluarkan berdasarkan analisis penjalaran tsunami.  Ilustrasi, Dok. Kaskus.co.id "BMKG telah menyampaikan peringatan dini tsunami tersebut kepada Posko BNPB. Ada 115 lokasi di kabupaten/kota dari 19 provinsi di Indonesia yang akan berpotensi terjadi tsunami," kata Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho. Tinggi potensi tsunami, lanjutnya, 0 hingga 0,5 meter. Waktu kedatangan tsunami pada Kamis 3 April 2014, pukul 05.11 hingga 19....