Posts

Showing posts from November, 2017

Infiniti QX50 Siap Bertarung di Pasar SUV

Image
Infiniti memboyong mobil konsep SUV terbaru, QX50 ke Vietnam. Infiniti, divisi kendaraan mewah dari Nissan akan memperkenalkan secara global usai debut QX50 dalam Detroit Motor Show 2017 pada Januari ini. Melansir dari Sunday Express QX50 merupakan evolusi dari QX Sport Inspiration yang diluncurkan pada 2016 lalu, dimana Infiniti berambisi menjadikan QX50 sebagai SUV premium di generasi mid-size SUV. Dan peluncuran ini sekaligus memanfaatkan momen mulai membaiknya pasar automotif di Amerika Serikat. QX50 memiliki tampilan SUV mewah dan sporty seperti Jaguar F-OPace. Selain itu tongkrongan yang gagah dan dominan dengan aksen kurva dan garis yang tajam, serta krom berlapis tepi mirip dengan konsep Q8 Audi terbaru. Presiden Infiniti, Roland Krueger mengatakan bahwa peluncuran QX50 di Detroit Motor Show 2017 sangat lah penting. “Dengan kehadiran QX Sport Inspiration pada 2016 lalu di Beijing Auto Show, maka dengan QX50, kami akan menunjukkan masa depan model Infiniti QX,” ujar...

LG Q6 Sediakan Layanan VoLTE

Image
Layanan Voice over Long Term Evolution (VoLTE) akhirnya tersedia di smartphone LG Q6. VoLTE sendiri adalah bagian penting dari 4G. VoLTE merupakan kemampuan sebuah ponsel untuk bekerja pada jaringan 4G untuk data dan suara (voice) secara bersamaan. Fitur tersebut berbeda dengan smartphone yang belum mendukung VoLTE. Pada smartphone jenis ini, meski pengguna menjalankan aplikasi berbasis 4G namun untuk layanan suara, smartphone akan otomatis berjalan pada jaringan 3G. Hal inilah yang muncul sebagai gangguan pada saat terjadinya panggilan berbasis suara di tengah memainkan game. Dengan layanan VoLTE, tak hanya kualitas suara saat percakapan lebih baik yang menjadi keuntungan LG Q6. Lebih dari itu, layanan tersebut membuat LG Q6 menawarkan video call lebih stabil dan kemampuan multitasking menjalankan aplikasi berbasis 4G sekaligus menerima panggilan diantaranya dengan lebih lancar. ”Disamping itu, layanan VoLTE pun memberi keuntungan bagi pemilik LG Q6 pada keterhubungan lebih...